Fasilkom-TI berkolaborasi dengan mitra DUDI (Dunia Usaha Dunia Industri) MBKM dengan PT Datasaur Software Indonesia.

Print

Medan, Humas Fasilkom-TI — Fakultas Ilmu Komputer dan Teknologi Informasi Universitas Sumatera Utara (Fasilkom-TI USU) menjalin kerjasama dengan salah satu DUDI yaitu PT Datasaur Software Indonesia. Datasaur merupakan start-up yang bergerak di bidang Artificial Intelligence dan pemodelan data dengan Natural Language Processing (NLP).

Kegiatan kolaborasi ini dilaksanakan pada Rabu, 18 Mei 2022 dan dilakukan secara virtual melalui platform Zoom Meeting. Datasaur didirikan dengan premis bahwa membangun alat yang tepat dapat memajukan adopsi dan demokratisasi kecerdasan buatan. datasaur.ai sendiri merupakan perusahaan start-up yang berbasis di Silicon Valley, Amerika Serikat. Pada tahun 2019, datasaur.ai terdaftar di Stanford StarX, dan pada tahun 2020, datasaur.ai mendapatkan pendanaan dari YCombinator W20.

Kegiatan ini dihadiri oleh Direktur Direktorat Pengembangan Pendidikan USU, Sekretaris Direktorat Pengembangan Pendidikan USU, Wakil Dekan III Fasilkom-TI, Kepala Program Studi S-1 Ilmu Komputer, Kepala Program Studi S-1 Teknologi Informasi, dan Kepala Program Studi S-2 Sains Data dan Kecerdasan Buatan.

Kegiatan ini mendukung kebijakan Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan yaitu MBKM, serta membantu USU memenuhi IKU 2 PTN (mahasiswa mendapatkan pengalaman di luar kampus). Kegiatan ini juga memberikan peluang kerja yang lebih besar di PT Datasaur Software Indonesia bagi lulusan Fasilkom-TI USU yang sebelumnya telah berhasil mengikuti magang di PT Datasaur Software Indonesia.

Melalui kegiatan ini, diperoleh prosedur, ketentuan, syarat, aturan, dan lain-lain yang berkaitan dengan magang MBKM untuk program sarjana dan juga magang untuk program pascasarjana Fasilkom-TI USU di PT Datasaur Software Indonesia

Kerjasama dengan Mitra DUDI MBKM ini bertujuan untuk menjalin kerjasama yang saling menguntungkan antara Fasilkom-TI USU dengan PT Datasaur Software Indonesia dalam hal magang, yaitu magang MBKM untuk program sarjana dan magang untuk program pascasarjana. Dengan pengalaman, pengetahuan, dan keterampilan yang diperoleh selama magang di PT Datasaur Software Indonesia, mahasiswa Fasilkom-TI USU diharapkan dapat lebih siap dan berkompeten dalam memasuki dunia kerja di masa yang akan datang.