Slide One
Slide One
Slide Four

Teknologi Informasi usu mendapatkan akreditasi unggul

Slide Four
Slide Two

Dua Mahasiswa Fasilkom-TI Raih Beasiswa IISMA 2021

Slide Two
SelamatMhsIISMA2023.jpeg
SelamatMhsIISMA2023.jpeg
Slide Three

Kuliah Umum Machine Learning Application on Satellite Image

Slide Three
banner1.jpg
PROGRAM STUDI TEKNOLOGI INFORMASI MERAIH PENGHARGAAN PROGRAM STUDI BERPRESTASI DALAM IKU 2020
banner1.jpg
previous arrow
next arrow

Pembelajaran Tatap Muka Terbatas untuk Pertama Kalinya di Fasilkom-TI Sejak Pandemi Covid-19 Melanda Indonesia

Medan, Humas Fasilkom-TI — Fakultas Ilmu Komputer dan Teknologi Informasi (Fasilkom-TI) Universitas Sumatera Utara (USU) memulai Pembelajaran Tatap Muka Terbatas (PTM Terbatas) untuk pertama kalinya sejak pandemi melanda Indonesia. Kegiatan pembelajaran dilaksanakan pada hari Senin, 7 Februari 2022 dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.

Kegiatan pembelajaran ini merupakan tindak lanjut dari Surat Edaran Rektor No. 1802/UN5.1.R/SPB/2022 tentang Pembelajaran Tatap Muka Terbatas Semester Genap T.A. 2021/2022 Universitas Sumatera Utara. 

Kegiatan ini hanya diikuti oleh mahasiswa baru (Angkatan 2021) dan mahasiswa tingkat dua (Angkatan 2020) dan dilaksanakan secara hybrid, yaitu kegiatan belajar mengajar secara luring (offline) bagi mahasiswa dan dosen yang telah menyelesaikan vaksin dosis kedua dan kegiatan belajar mengajar secara daring (online) bagi mahasiswa dan dosen yang belum mendapatkan vaksin atau baru mendapatkan vaksin dosis pertama. Bagi mahasiswa dan dosen yang belum menyelesaikan vaksin diberikan waktu untuk menyelesaikannya sebelum Ujian Tengah Semester (UTS) berlangsung.

Selain itu, meskipun kegiatan pembelajaran dilakukan secara online, semua materi dan daftar hadir harus diunggah ke e-learning. Hal ini juga berlaku untuk perkuliahan yang dilakukan secara offline.

Seluruh Civitas Academica yang akan mengikuti Pembelajaran Tatap Muka Terbatas (PTM Terbatas) diwajibkan untuk mematuhi protokol kesehatan selama berada di lingkungan kampus. Saat memasuki ruang kuliah, mahasiswa, dosen, dan staf yang bertugas wajib mencuci tangan di wastafel yang telah disediakan dan mengoleskan hand sanitizer setelahnya. Seluruh Civitas Academica diwajibkan untuk memindai barcode check-in melalui aplikasi PeduliLindungi dan diperiksa suhu tubuhnya. Jika status vaksinasi berwarna hijau dan suhu tubuh normal (< 37,50), mahasiswa diperbolehkan mengikuti proses pembelajaran.